AHY Optimis Sutiaji-Sofyan Edi Menangi Pilwali Malang

Di Posting : 3 April 2018
Penulis : Ilyasi
Kategori :
Bagikan :

Foto : Prokota.com

PROKOTA, MALANG – Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) optimis dan yakin paslon SAE yakni Sutiaji dan Sofyan Edi Jarwoko adalah pasangan yang tepat untuk memimpin Kota Malang.

Penilaian AHY ini disampaikan dalam kunjungannya di Kota Malang menyusuri kawasan Pasar Besar dan bertemu dan berdialog dengan para pedagang.

Pedagang dan pengunjung banyak yang kaget karena tak menduga bakal berjumpa dengan putra Presiden ke enam RI Susilo Bambang Yudhoyono, Selasa (3/4/2018).

Kedatangan AHY di Kota Malang memang untuk memberikan dukungan langsung pada pasangan SAE. Mengingat SAE memang diusung Partai Demokrat yang berpasangan dengan Golkar. Harapannya pasangan nomer urut 3 itu bisa keluar menjadi pemenang dalam pilwali. “Saya datang untuk memenangkan pasangan SAE dan untuk memanaskan mesin politik Partai Demokrat Kota Malang,” ujar AHY kepada media.

Berkalung syal Aremania, anak pak SBY yang simpatik ini berkeliling dan menyapa para pembeli dan pedagang di Pasar Besar. Bahkan tak jarang kesempatan ini dimanfaatkan sebagian warga, pembeli dan pedagang mengajak AHY berfoto bersama.

Di depan para pedagang dan warga pengunjung pasar Besar Malang, AHY berpesan agar paslon SAE bisa amanah jika nantinya mengemban tugas. “Malang adalah kota kedua terbesar dan paling berpengaruh di Jawa Timur setelah Surabaya. Untuk itu Malang memerlukan sosok pemimpin yang amanah, visioner, kreatif, inovatif dan memiliki integritas akhlak yang baik. Pasangan Sutiaji – Edi memenuhi kriteria itu,” kata AHY.

Untuk itu, kata AHY, dirinya berharap warga Malang menggunakan haknya pada pilkada 27 Juni nanti memilih Sutiaji-Edi pasalon Nomor urut 3 untuk memimpin Kota Malang periode 2018-2018.

Pasar Besar Malang merupakan kombinasi pasar tradisional dan mal yang boleh dikata grosir malang. Sayangnya belum ada penataan kembali setelah terbakar. Bangunan Pasar Besar secara keseluruhan nampak tua dan lusuh.

Lalu lintas di sekitar pasar besar semrawut karena padatnya aktivitas. Ini juga menjadi beban yang harus dituntaskan oleh Walikota Malang yang baru nanti.

Acara AHY kunjungan di Kota Malang kemudian dilanjutkan di Hotel Pelangi untuk bertemu dengan kader dan simpatisan Partai Demokrat. Dalam kesempatan itu, juga hadir Sutiaji dan Sofyan Edi. “Kami solid untuk memenangkan pasangan SAE dan Pilgub Jatim,” tandas dia. (*)

Di Posting : 3 April 2018

Berita Serupa

Politik
Bisnis
Olah Raga