Waktu Sekarang

16 Juni 2025 00:39
Example 300x600

Gavya Wedding Corner: Pintu Menuju Pernikahan Tradisional Mewah di Grand Mercure Malang Mirama

Di Posting : 19 Mei 2025
Penulis : Ayyub
Kategori : ,
Bagikan :

Foto : Event di Grand Mercure Malang Mirama

MALANG | PROKOTA.COM – Menyambut momen sakral yang penuh cinta, Grand Mercure Malang Mirama mempersembahkan Gavya Wedding Corner, sebuah solusi lengkap untuk para calon pengantin yang mendambakan pernikahan tradisional nan mewah dan berkesan.

Kolaborasi spesial ini menggandeng sejumlah vendor pernikahan ternama dari Malang Raya, menciptakan satu wadah inspiratif untuk merancang hari bahagia.

Acara ini akan berlangsung dari 29 Mei hingga 1 Juni 2025, bertempat di Coffee Cafe – Grand Mercure Malang Mirama, menghadirkan visualisasi dekorasi terkini serta referensi lengkap dari vendor pilihan seperti Luxura Premium Wedding by The Great Larasati, Majesty Decoration, YF Eyes Photography, Vinoqi Entertainment, Panel Creative, Lancar Production, dan Priambodo House of Kebaya.

Sugito Adhi, Cluster General Manager Grand Mercure Malang Mirama & Mercure Surabaya Grand Mirama, mengungkapkan bahwa Gavya Wedding Corner dirancang khusus untuk memperkenalkan keindahan dan filosofi pernikahan tradisional Indonesia dalam kemasan modern dan elegan.

“Kami menggelar Gavya Wedding Corner ini berfokus kepada wedding tradisional yang juga dapat diselenggarakan di premium hotel seperti di Grand Mercure Malang Mirama. Wedding tradisional itu kaya akan filosofi. Kami tidak hanya menyelenggarakan acara, tapi juga membantu menghidupkan kembali nilai-nilai luhur yang diwariskan dari generasi ke generasi bersama para vendor yang sudah specialist di bidangnya,” ujarnya. Senin, (19/05/2025).

Gavya Wedding Corner hadir sebagai ajang inspiratif bagi para pasangan yang sedang merancang hari istimewa. Tak hanya bisa berdiskusi langsung dengan para ahli, pengunjung juga dapat menikmati suguhan dekorasi eksklusif, ide busana, dokumentasi, hingga hiburan untuk menciptakan momen yang tak terlupakan.

Jangan lewatkan kesempatan emas ini. Wujudkan impian pernikahanmu dengan sentuhan budaya, estetika, dan keanggunan hanya di Gavya Wedding Corner – Grand Mercure Malang Mirama.

banner 400x130
banner 400x130
Example 300x600
banner 400x130
banner 400x130
Di Posting : 19 Mei 2025

Berita Serupa

Politik
Bisnis
Olah Raga
© 2018 - 2025 All rights reserved​ | PT. PRO MEDIA CEMERLANG INDONESIA