MALANG | PROKOTA.COM – Bupati Malang, HM. Sanusi, mengimbau masyarakat agar tidak terprovokasi oleh aksi penolakan terhadap Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Singhasari yang sempat muncul dalam bentuk spanduk di sejumlah titik wilayah Kabupaten Malang.
Sanusi menekankan bahwa KEK Singhasari merupakan proyek strategis nasional yang telah ditetapkan melalui Peraturan Pemerintah Nomor 68 Tahun 2019.
Ia mengajak warga untuk memberikan waktu dan kesempatan agar program ini bisa berjalan maksimal dan memberikan manfaat ekonomi serta peningkatan kualitas sumber daya manusia di daerah.
“Program ini masih berjalan bertahap, dampaknya nanti akan terasa. Akan ada peningkatan kegiatan ekonomi, khususnya dari sektor intelektual dan industri kreatif,” ujar Sanusi.
Ia juga menyoroti bahwa pihak-pihak yang menolak KEK Singhasari ini belum diketahui secara pasti identitasnya. Karena itu, ia meminta masyarakat untuk tetap tenang dan tidak mudah terpengaruh.
“Banner penolakan itu tidak jelas siapa yang pasang. Jangan sampai masyarakat diprovokasi oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab,” tambahnya.
KEK Singhasari memiliki empat zona utama: pariwisata, teknologi digital, pendidikan, dan industri kreatif.
Sanusi menyebut bahwa zona pendidikan dan teknologi telah mulai menunjukkan perkembangan, seperti hadirnya SMK Animasi, Sekolah Internasional King’s College London University, serta rencana pendirian sekolah vokasi oleh Universitas Brawijaya.
Dengan perkembangan tersebut, ia optimis KEK Singhasari akan menjadi motor penggerak ekonomi lokal di masa depan.
“Mari kita dukung bersama, karena ini untuk kepentingan jangka panjang Kabupaten Malang,” tutup Sanusi.
Sementara itu, Jefry Arnast, Kepala Desa Kelampok, Kecamatan Singosari menegaskan bahwa informasi yang beredar tentang penolakan dari warga terhadap rencana pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Singhasari. tidaklah akurat dan menyesatkan. Kamis, (8/5/2025).
“Dari pihak desa, kami ingin klarifikasi bahwa tidak ada penolakan sama sekali. Saya pribadi bahkan keliling malam-malam, tidak ada banner penolakan. Banner yang muncul baru sekitar pukul 3 pagi, dan saya langsung dihubungi warga yang merasa bingung. Mereka tidak merasa ada penolakan terhadap KEK,” ujar Jefry Arnast dengan tegas.
Ia menambahkan bahwa masyarakat Desa Kelampok justru sangat mendukung keberlanjutan KEK Singhasari, karena mereka memahami bahwa keberadaan KEK ini memberikan keuntungan besar bagi desa, terutama dalam hal peningkatan ekonomi dan nilai tanah.
Lebih lanjut, Jefry juga menjelaskan bahwa banyak investor yang tertarik untuk berinvestasi di Desa Kelampok, khususnya untuk sektor pendidikan dan pariwisata yang menjadi fokus utama dalam rencana pengembangan KEK Singhasari.
Namun, kabar penolakan yang beredar tanpa kejelasan sumbernya telah menimbulkan keraguan di kalangan investor.
“Masyarakat sangat mengharapkan KEK ini dapat berjalan. Banyak investor yang sudah mulai melirik desa kami sebagai lokasi strategis untuk pengembangan sektor-sektor penting seperti pendidikan dan pariwisata. Sayangnya, adanya kabar penolakan ini justru membuat beberapa investor ragu untuk melanjutkan rencana investasi mereka,” pungkasnya.
MALANG | PROKOTA.COM – Gemerlap ajang Award Trend Summit 2025 yang digelar megah di The
MALANG | PROKOTA.COM – Desakan anggota DPRD Kabupaten Malang kepada Pemkab Malang untuk menyegel tempat
MALANG | PROKOTA.COM — Politeknik Negeri Malang (Polinema) kembali mencatatkan sejarah emas dengan mengukuhkan lima
MALANG | PROKOTA.COM – Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat menerima penghargaan bergengsi di ajang Indonesia
MALANG | PROKOTA.COM — Data terkait dengan adanya dugaan ijon proyek di lingkup Pemerintah Kabupaten
JAKARTA | PROKOTA.COM – Ketua Umum PDIP yang juga Presiden kelima Indonesia Megawati Soekarnoputri tidak
SURABAYA | PROKOTA.COM – Sri Untari Bisowarno, Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jatim, mengungkapkan bahwa Nuzulul
PROKOTA.COM – Kiriman kotak berisi kepala babi di Kantor Tempo merupakan upaya teror yang ditujukan
MALANG | PROKOTA.COM – Ketua DPRD Kota Malang, Amithya Ratnanggani Sirraduhita, menerima audiensi dari PC
MALANG | PROKOTA.COM – Aksi sosial penanaman pohon menandai momentum perayaan Ulang Tahun PDIP ke
MALANG | PROKOTA.COM – Ketua Umum Partai PDP-Perjuangan, Megawati Soekarno Putri telah memberikan instruksi kepada
MALANG | PROKOTA.COM – Amithya Ratnanggani Sirraduhita, SS., Ketua DPRD Kota Malang Dapil (daerah pemilihan)
JAKARTA | PROKOTA.COM – H. Sanusi dan Hj. Lathifah, Bupati dan Wakil Bupati Malang periode
MALANG l PROKOTA.COM – Alfamart semakin peduli terhadap keberadaan balita stunting. Terbaru Alfamart meluncurkan program
MALANG | PROKOTA.COM – Pemerintah Kota Malang kembali menunjukkan komitmennya dalam memperkuat sektor usaha mikro,
MALANG | PROKOTA.COM – Pemerintah Kota Malang terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pelaku Usaha Mikro,
MALANG | PROKOTA.COM – Grand Mercure Malang Mirama menggelar Trunk Show Ramadhan in Fashion dengan
MALANG | PROKOTA.COM – Menyambut bulan suci ramadhan 1446 H/2025 Brawijaya Multi Usaha (BMU) melalui
MALANG|PROKOTA.COM – PT Kereta Api Indonesia (Persero) resmi meluncurkan Kereta Api (KA) Ijen Ekspres dengan
BATU | PROKOTA.COM – Jabatan Direktur Perumda Among Tirto dibawah kepemimpinan Edy Sunaedi resmi berakhir
PASURUAN | PROKOTA.COM -Memperingati Hari Gizi Nasional, Alfamart menggelar posyandu di lereng Gunung Bromo. Tepatnya
MALANG| PROKOTA.COM – Alfamart Jalan Mahakam Kota Malang resmi beroperasi. Sebagai wujud rasa syukur atas grand
MALANG | PROKOTA.COM – Jelang perhelatan akbar Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) IX Jawa Timur 2025
MALANG | PROKOTA.COM – Target tinggi dipasang tim manajemen sepak bola putra Kota Malang diajang
MALANG | PROKOTA.COM – Cabang olahraga Hapkido menjadi pembuka gemilang gelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov)
MALANG | PROKOTA.COM – Kabupaten Malang terus berbenah menyambut gelaran Pekan Olahraga Provinsi Jatim. Salah
MALANG | PROKOTA.COM – Pecah dan meriah. Itulah gambaran acara nonton bareng (nobar) timnas Indonesia
MALANG | PROKOTA.COM – Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat, meninjau langsung persiapan atlet basket Kota
MALANG | PROKOTA.COM – Kepedulian tinggi ditunjukkan Polresta Malang Kota dalam mencetak bibit unggul olahraga
MALANG | PROKOTA.COM – Laga pamungkas Arema FC Vs Semen Padang di Stadion Kanjuruhan yang
MALANG | PROKOTA.COM – Dua anggota komisi IV DPRD Kabupaten Malang memiliki kepedulian tinggi terhadap