MALANG | PROKOTA.COM – Meski tidak terpilih sebagai Wali Kota Malang, Cawali yang diusung oleh PDIP Heri Cahyono tak menyurutkan langkahnya untuk tetap memberikan kontribusi riil bagi warga Kota Malang.
Pria yang akrab dipanggil Sam HC ini bertekad tetap akan menjalankan program 9 Sing Anyar di luar pemerintahan Kota Malang.
Adapun 9 Program Sing Anyar antara lain Kuliah Gratis, Gampang Kerjoan, Pukesmas Mental, Males Macet Wegah Banjir, Dokter Mlebu Kampung, Kota Pintar dan Lestari, Curhat Langsung, Usaha Lancar Jaya dan Jaringan Sosial.
“Ya kami akan tetap jalankan program 9 sing Anyar, meski kami tidak terpilih sebagai Wali Kota Malang,” ujar Sam HC dalam sambutannya saat konsolidasi dan pembubaran tim relawan HC-Ganis di Malaka Coffee di Jalan Soekarno Hatta, Kota Malang Kamis malam (5/12/2024).
Untuk merealisasikan 9 program sing Anyar, kata Sam HC, nantinya akan lewat organisasi Malang Jejeg yang nantinya berorientasi kepada kepentingan sosial.
Sam HC mengaku optimis, meski tidak lewat jalur pemerintahan, di Malang Jejeg nantinya program 9 Sing Anyar akan dapat dilaksanakan.
Sebab lewat Malang Jejeg sebagai lembaga atau organisasi sosial nantinya akan diisi dengan para relawan atau manajemen yang profesional di bidangnya. Sehingga harapannya 9 program sing Anyar bisa dijalankan secara maksimal.
“Kami rasa masih banyak pihak swasta yang nantinya siap bersinergi dan berkolaborasi dengan Malang Jejeg untuk merealisasikan 9 Program Sing Anyar,” tutur Sam HC.
Sam HC mengaku, dirinya termotivasi untuk mewujudkan 9 program sing Anyar lantaran selama mencalonkan diri sebagai Calon Wali Kota Malang, terlebih saat kampanye dan turun ke masyarakat, kondisinya memang membutuhkan program 9 sing Anyar bagi warga Kota Malang.
Sam HC mencontohkan saat kampanye di wilayah Sukun mendapati seorang anak kecil yang mengalami sakit kelainan jantung. Tapi kondisinya memprihatinkan karena peran pemerintah tidak maksimal. Sehingga dirinya tergugah untuk membantu pengobatan anak tersebut.
“Itu salah satu contoh kasuistik nyata yang dialami warga Kota Malang. Nah, harapan kami Malang Jejeg nantinya lebih banyak menyentuh pada sisi sosial dan kemanusiaan,” tegas suami Diana ini.
Abah Gino saat Memberikan Motivasi Bagi Relawan Malang Jejeg
Salah satu dedengkot Relawan Sam HC yang juga pengusaha Abah Gino menambahkan dirinya siap support dan mendukung penuh langkah Sam HC untuk tetap menjalankan 9 Program Sing Anyar meski tidak lewat jalur pemerintah.
“Saya ucapkan selamat kepada mas HC karena tidak terpilih sebagai Wali Kota Malang. Mungkin ini rencana terbaik yang diturunkan oleh Allah SWT. Bisa jadi apa yang diinginkan (jadi wali kota) tidak terkabulkan karena Allah punya rencana lain yang lebih baik bagi tempat mas HC. Jadi ya harus bersabar,” kata Abah Gino dihadapan relawan Sam HC.
Abah Gino memiliki keyakinan dengan jaringan yang dimiliki Sam HC akan mampu merealisasikan 9 program sing anyar. Sebab dirinya sudah berkawan lama dengan Sam HC terkait urusan bisnis.
“Termasuk saya dengan jaringan saya siap support untuk suksesnya 9 program sing Anyar. Saya juga punya ambulan monggo kalau mau dipakai relawan Malang Jejeg untuk melayani masyarakat,” tegas pimpinan pondok pesantren Baitul Makmur, Sawojajar Kota Malang ini.
Hal senada disampaikan dedengkot relawan Sam HC, Abah Choirul.
Mantan politisi PKB ini memiliki keyakinan Sam HC dengan segala kemampuan, kekuatan dan jaringannya yang sukses sebagai pengusaha akan mampu merealisasikan 9 program sing Anyar.
“Ya sama dengan Abah Gino, Sam HC tidak terpilih sebagai Wali Kota karena Allah SWT punya rencana lain. Tapi kami optimis Sam HC akan mampu menjalankan 9 program sing Anyar,” tandas pria yang tinggal di wilayah Kedungkandang ini. (gus)
JAKARTA | PROKOTA.COM – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus berupaya mengembangkan pengungkapan kasus dugaan korupsi
JAKARTA | PROKOTA.COM – Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert resmi diperkenalkan ke publik oleh PSSI
SURABAYA | PROKOTA.COM – Aries Agung Paewai yang sekaligus sebagai Kepala Dinas Pendidikan Jawa Timur
SURABAYA|PROKOTA.COM – Polisi sudah menetapkan sopir bus M.Arief Subhan (MAS) sebagai tersangka dalam kasus kecelakaan
MALANG|PROKOTA.COM – Jajaran Pengurus DPC PDIP Kota Malang menggelar serangkaian acara dalam rangka memperingati HUT
JAKARTA| PROKOTA.COM – Sengketa pilkada di Kota Malang akhirnya disidangkan di Mahkamah Konstitusi (MK) Rabu
MALANG | PROKOTA.COM – DPC PDIP Kota Malang menggelar rapat konsolidasi yang Dipimpin Ketua DPC
SURABAYA | PROKOTA.COM – Anggota Komisi E DPRD Propinsi Jatim langsung bergerak cepat menyambut program
MALANG | PROKOTA – Pilkada Kabupaten Malang memang sudah selesai. Dan Sanusi-Latifah Shohib telah dinyatakan
JAKARTA| PROKOTA.COM – KPU DKI Jakarta akhir resmi menetapkan pasangan calon nomor urut 3, Pramono
MALANG | PROKOTA.COM – Meski tidak terpilih sebagai Wali Kota Malang, Cawali yang diusung oleh
MALANG | PROKOTA.COM – Pengalaman pertama kalinya dirasakan Sony Rudiwiyanto anggota Fraksi PDIP DPRD Kota
MALANG | PROKOTA.COM – Tim pemenangan paslon nomer urut 2, Heri Cahyono-Ganis Rumpoko resmi dibubarkan
JAKARTA | PROKOTA.COM – Mengawali 1 Januari 2025, PT Pertamina (Persero) resmi menaikkan harga bahan
JAKARTA | PROKOTA.COM – Aroma dugaan korupsi juga menyeruak di Bank Indonesia. Hal itu yang
MALANG l PROKOTA.COM – PT Sumber Alfaria Trijaya terus memiliki komitmen untuk peduli terhadap Disabilitas.
MALANG | PROKOTA.COM – Puncak ulang tahun Alfamart dengan tema ‘25 Tahun Melayani’ di Dome
MALANG l PROKOTA.COM – Kepedulian tinggi kembali diberikan Perusahaan ritel Alfamart untuk warga Kelurahan Bumiayu,
MALANG |PROKOTA.COM -Sebagai perusahaan ritel terkemuka di Indonesia, Alfamart ingin terus berkontribusi bagi masyarakat. Salah
MALANG|PROKOTA.COM – Seiring berjalannya waktu, Persada Hospital terus berkomitmen untuk memberikan layanan prima bagi para
KEDIRI|PROKOTA.COM – Impian warga Kediri untuk memiliki Bandara Internasional akhirnya kesampaian. Sebab Bandara Internasional Dhoho
MALANG|PROKOTA.COM – Meski memasuki masa transisi lantaran terjadi pergantian pimpinan di Perumda Tugu Tirta, pihak
JAKARTA | PROKOTA.COM – Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert resmi diperkenalkan ke publik oleh PSSI
JAKARTA| PROKOTA.COM – Usai sudah kebersamaan Shin Tae Yong dengan PSSI. Sebab PSSI resmi memecat
MALANG | PROKOTA.COM – Kepastian pelatih Arema FC di laga lanjutan putaran kedua Liga 1
JAKARTA | PROKOTA.COM – Di era sekarang ini kesadaran masyarakat akan gaya hidup sehat semakin
MALANG | PROKOTA.COM – Rentetan hasil kurang memuaskan di pertandingan BRI Liga 1, membuat manajemen
MALANG | PROKOTA.COM – Wakakor Brimob Polri Irjen. Pol. Ramdani Hidayat yang mewakili Kakorbrimob Komjen
MALANG | PROKOTA.COM – Malang Kota patut berbangga hati. Sebab Kota Malang ini menjadi tuan
TUMPANG | PROKOTA.COM – SSB MHSS berhasil menjadi juara dalam kejuaraan Football Education POP Bintang
SURABAYA | PROKOTA.COM – Persebaya Surabaya berhasil mengamankan tiga angka dalam laga lanjutan pekan ke