Waktu Sekarang

18 September 2024 23:55

Rekom Pilbup Malang Turun, PKB Pasangkan Sanusi – Lathifah Shohib (SALAF)

Di Posting : 8 Agustus 2024
Penulis : Ahmad Sahrul
Kategori :
Bagikan :

Foto : Foto (ist) PKB for PROKOTA

MALANG|PROKOTA.COM – PKB tak mau ketinggalan dalam urusan Pilbup Malang 2024.

Buktinya PKB sudah menurunkan rekomendasi untuk bakal calon bupati Malang buat petahana HM. Sanusi.

Bahkan rekomendasi itu turunnya sepaket dengan pendampingnya sebagai calon wakil bupati Malang, yakni Lathifah Shohib.

Dalam kesempatan itu, Sanusi yang didampingi Lathifah Shohib menerima rekomendasi untuk running di Pilbup Malang 2024 dari Ketua Desk Pilkada DPP PKB, Abdul Halim Iskandar yang kini menjabat sebagai Menteri PDT.

Terkait turunnya rekomendasi ini dibenarkan oleh Wakil Ketua PKB Jatim Hikmah Bafaqih.

“Itu copy-nya. Yang asli nanti diserahkan secara serentak dengan Kabupaten atau Kota lain tanggal 18 Agustus 2024,” ucap Hikmah kepada wartawan, Kamis (8/8/2024).

Perempuan yang akrab dipanggil Mbak Ema ini memastikan rekomendasi untuk bakal paslon dengan akronim Salaf (Sanusi-Lathifah) itu sudah pasti diterbitkan dan tinggal diserahkan.

Sementara itu, Sekretaris DPC PKB Kabupaten Malang Kuncoro angat bicara soal rekomendasi untuk Paslon Sanusi-Lathifah “Alhamdulillah sah,” kata Kuncoro singkat.

Seperti diketahui, Bupati Malang HM. Sanusi merupakan politisi PDI Perjuangan.

Pada Pilkada 2020 lalu, Sanusi melawan Hj Lathifah Shohib yang berpasangan dengan mantan Sekda Didik Budi Muljono.

Dengan menyatunya Sanusi dan Lathifah tentunya akan sulit dibendung.

Terlebih lagi berdasarkan hasil survei Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA terbaru elektabilitas Sanusi sebagai bupati incumbent masih diatas calon-calon yang lain dengan angka 56,1%.

Kemudian disus Lathifah Shohib 10,0%, Gunawan Wibisono 5,0%, Didik Gatot Subroto 3,0%, Chusni Mubarok 1,8%, Dwi Hari Cahyono 1,4%. (Rul)

EDITOR : Sam Agus

Di Posting : 8 Agustus 2024

Berita Serupa

Politik
Bisnis
Olah Raga