Kampung Tangguh Lahir Di RW 08 Lesanpuro, Berbagi 72 paket Sembako Ke Warga Dampak Covid-19

Di Posting : 16 Mei 2020
Penulis : Doddi Risky
Kategori :
Bagikan :

Foto : Prokota.com

MALANG PROKOTA.Com – Awalnya sebagai realisasi program pokja I di bulan Ramadhan di saat Pandemi Covid-19,

“sekaligus beribadah menambah ladang amal dan menumbuhkan rasa solidaritas keguyupan warga RW 08,” ungkap Suparno ketua RW 08 kelurahan Lesanpuro usai berikan bantuan secara simbolis paket sembako Sabtu 16/5 di balai RW 08.

Dari bantuan warga yang disyiarkan secara daring lewat grup Whatshap Rw 08 yang terdiri dari 9 Rukun Tetangga itu, tambah Suparno cukup efektif dan cepat,

“alhamdulilah hanya membutuhkan waktu 2 minggu sudah terkumpul donasi yang berbentuk uang senilai Rp 10 juta tujuh ratus lebih, ditambah banyuan berupa sembako senilai Rp 1.5 jutaan kurang lebihnya, jadi totalnya sekitar Rp 12 jutaan,” bebernya sesuai yang laporan Ustadzah Hj Nur Hidayati Abdurrahman ketua panitia Bansos Dampak Covid-19 RW 08.

Dihadapan kepala kelurahan Kesanpuro Aji Prijono dan 9 ketua RT wilayah RW 08 serta ketua LPMK Lesanpuro Musono, berharap bantuan sosial terxsmpak covid-19 kepada 72 warga RW 08 yang terdiri dari 9 RT tersebut bermanfaat.

Sementara ketua LPMK Lesanpuro Musono pada Prokota.com bahwa sksi solidaritas Dan beramal ala RW 08 kepada warga terdampak covid -19 yang berasal dari donasi warga setempat sebagai Kampung Tangguh,

 

“semoga aksi sosial dari donasi warga untuk warga di lingkungannya, sebagai realisasi RW TANGGUH atau kampung tangguh dalam melawan Covid -19 ini jadi percontohan warga RW lainnya dalam membentuk gerakan kemanusiaan untuk membantu warganya,” tutur pria ramah yang tinggi besar itu nyakin.

Seperti diketahui bahwa keberadaan kampung tangguh itu menurut Wakil Walikota bisa terwujud karena kemandirian sebuah lingkungan seiring dengan gerakan kemanusiaan selama pandemi Covid-19.

Sebelumnya, Wakil Walikota Sofyan Edi Jarwoko telah mengajak seluruh komunitas, relawan serta karang taruna Kelurahan di Kota Malang untuk terlibat dalam pendirian kampung tangguh. Saat hadir dalam berbagi 2000 nasi bungkus untuk pekerja jalanan yang digelar Karang Taruna dan kelurahan Tangguh Kelurahan Penanggungan.

“Karang Taruna dan kelurahan Tangguh  itu sendiri memiliki berbagai sistem untuk mengedukasi masyarakat dalam menghadapi pandemi Covid-19.”tandasmya optimis.(*)

Di Posting : 16 Mei 2020

Berita Serupa

Politik
Bisnis
Olah Raga