Fantastis, Dana Hibah Pilbup Malang 2020 Digelontor 85 Miliar

Di Posting : 16 Oktober 2019
Penulis : Agus Prasetyo
Kategori :
Bagikan :

Foto : Prokota.com

MALANG PROKOTA.Com – Waw…. Jumlah anggaran untuk Pilkada Kabupaten Malang pada 2020 mendatang sangat fantastis. Jumlahnya mencapai 85 miliar.

Kepastian anggaran tersebut, diketahui setelah Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Malang dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang, pada Selasa (15/10/2019), menandatangani Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2020 di Pendapa Agung Kabupaten Malang.

Anggaran tersebut terbilang fantastis, sebab jumlahnya hampir mencapai 100 miliar.

Ketua KPU Kabupaten Malang Anis Suhartini membenarkan anggaran Pilkada 2020 dialokasikan anggaran 85 miliar.

Jumlah tersebut turun dari pengajuan awal KPU sebesar Rp 102 miliar.

KPUD Kabupaten Malang berdalih pilkada
membutuhkan anggaran besar lantaran Kabupaten Malang ini memiliki 378 desa dan ditambah 12 kelurahan yang tersebar di 33 kecamatan.

Sayangnya, Anis enggan membeberkan item apa saja sehingga anggaran Pilkada mencapai 85 miliar. “Maaf untuk rincian tidak bisa kita share,” tandas dia. (*)

Di Posting : 16 Oktober 2019

Berita Serupa

Politik
Bisnis
Olah Raga