Bukti Regenerasi Bergerak Di Rayon kedungkandang Terpilih Irawan-Bagus Target Perubahan Lebih Solid Kuat Militan

Di Posting : 5 September 2021
Penulis : Ilyasi
Kategori :
Bagikan :

Foto : Prokota.com

MALANG PROKOTA.Com – “Menurut pengalaman, tahapan menjadi kader dan pengurus organisasi seyogyanya dilalui. Ini saya cuma memberikan semangat, bahwa kaderisasi adalah salah tugas organisasi. Sehingga hari ini kita mampu melaksanakan Musyawarah Rayon.

Terpilihnya Irawan Sukma SH – Drs Bagus pimpin Rayon Kedungkandang kita apresiasi, pimpinan lama patut diucapkan trima kasih dibawah kepemimpinan saudara Zainal, GM FKPPI Rayon Kedungkandang tetap eksis, istilah kita solid kuat militan.”ungkap Rudi Nugroho,Spd Ketua GM FKPPI Makota 1333 berharap.

Rudi menegaskan bahwa Kita harus bisa adaptasi dengan jaman, contohnya saat organisasi stagnan, maka akan terputus mata rantai kaderisasi, itu akan menjadi sulit. maka nilai nilai kaderisasi tiap periodik menjadi penting.

“Makanya tadi saya bilang, bahwa dengan dilantiknya Koordinator anggota GM FKPPI di tiap kelurahan ini patut kita ucapkan syukur pagi hari ini kita bisa melantik koordinator anggota, dan ada 8 koordinator anggota untuk 8 kelurahan se kecamatan Kedungkandang.

Dan bisa saya sampaikan kepada teman-teman mudah-mudahan pelantikan koordinator anggota hari ini bisa berjalan tertib, lancar, dan bisa menghasilkan kader-kader yang solid, kuat, militan, untuk periode 2021 – 2026,” tandas Rudi yakin.

Dalam waktu yang sama Danramil Kedungkang Kapten Inf Solechan dalam sambutannya berpesan kepada jajaran pengurus di rayon Kedungkandang.

“Mudah-mudahan pimpinan terpilih yang amanah, yang paling utama adalah meningkatkan keimanan dan ketakwaan. selamat atas terpilihnya ketua Rayon kedungkandang GM FKPPI Irawan Sukma,SH dan drs Bagus juga pesan kepada para pengurus ataupun anggota yang ada di wilayah Kecamatan Kedungkandang selamat berjuang sesuai mottonya SolidkuatMilitan.

“Kemudian yang selanjutnya mudah-mudahan dalam penyelenggaraan kegiatan mendatang di Rayon Kedungkandang diberikan kelancaran dan diberikan kemudahan.” pungkas yakin.

Sementara Kapolsek kedungkandang kompol Yusuf S mengharapkan setelah pimpinan terpilih ,jajaran pengurus kompak dan guyup dalam melaksanakan kegiatan di rayon kedungkandang.

“Pelaksanaan pasca Musyawarah rayon Kedungkandang ini dapat berjalan lancar dalam menggelar kegiatan Amin. Aman tertib. Semoga hasil dari musyawarah rayon ini amanah menghasilkan para pengurus yang terpilih dan semoga para dapat menjalankan kepengurusannya dengan amanah pula. Pesan dari kami semoga seluruh anggota FKPPI Rayon Kedungkandang kompak, solid dan militan.” tandas kapolsek yang murah senyum tersebut. (dr/rio/tok/pan)

Di Posting : 5 September 2021

Berita Serupa

Politik
Bisnis
Olah Raga